Lowongan Kerja Terbaru 2016 PT. Tirta Mahakam Resources

Pada artikel kali ini akan dibahas tentang lowongan kerja yang tersedia pada salah satu perusahaan yang cabangnya ada diwilayah kota Samarinda. Perusahaan tersebut adalah PT. Tirta Mahakam Resources Tbk. Sedikit informasi mengenai perusahaan ini. Persuhaan ini adalah perusahaan yang bergerak dibidang Kehutanan tepatnya pengolahan kayu.

Perusahaan ini berdiri pada tahun 1981 dengan nama PT. Tirta Mahakam Plywood Industri (TMPI). Perusahaan ini mengolah kayu untuk dijadikan bahan - bahan bangunan seperti plywood dan lantai kayu. Pada awalnya perusahaan ini hanya memproduksi plywood standar saja. Perusahaan ini berkembang dan mendirikian cabang perusahaan di Kota Samarinda pada tahun 1994. Perusahaan terus berkembang sampai hari ini dengan menjadi perusahaan dengan standar internasional.

Perusahaan ini berdedikasi untuk memberikan produk-produk yang berkualitas untuk pelanggan. Komitmen untuk memiliki relasi yang baik bagi pelanggannya adalah hal yang utama. Perusahaan yang mendorong karyawannya untuk terus berkembang sehingga dapat terus memberikan pelayanan pembuatan produk yang  berkualitas baik.

Lowongan Kerja PT. Tirta Mahakam Resources Tbk
Dalam rangka meramaikan bursa lowongan kerja pada tahun 2016 ini. PT. Tirta Mahakam Resources Tbk cabang Samarinda. Membuka lowongan pekerjaan untuk ditempatkan di Pabrik Cabang di Samarinda. Adapun kualifikasi peserta pencarian kerja adalah seperti dibawah ini :
  • Pria berusia maksimum 28 Tahun
  • Pendidikan minimum D3 / S1 dengan jurusan Kehutanan, Teknik Mesin Produksi, Teknik Elektro
  • Bahasa Inggris minimal pasif
  • Tegas, Terampil. dan Inovatif
  • Memiliki kemampuan berkomunikasi yang baik dan memiliki jiwa leadership
  • Bersedia ditempatkan di Samarinda, Kalimantan Timur

Adapun lamaran dan lampiran yang harus disediakan adalah sebagai berikut :
  • Surat lamaran ditujukan ke HRD PT. Tirta Mahakam Resources Tbk
  • Curiculum Vitae (daftar riwayat hidup) & disertai fotocopy pelatihan jika ada
  • Pas Foto berwarna ukuran 3X4 sebanyak 3 lembar
  • Surat Kelakuan Baik dari kepolisian (SKCK)
  • Surat keterangan kesehatan dari dokter / puskesmas terdekat
  • Legalisir surat pencari kerja dari Disnaker setempat
Adapun fasilitas yang disediakan untuk pekerja yang diterima antara lain adalah Mess Karyawan, Fasilitas Makan, dan Cuti Tahunan. Nah bagi anda yang berminat untuk pekerja di PT. Tirta Mahakam Resources Tbk ini silahkan mengirimkan lamaran lengkap ke alamat :

PT. TIRTA MAHAKAM RESOURCES Tbk
Kampung Ratah, RT.41 Kelurahan Bukuan, Kecamatan Palaran, Kode Pos 75241

Email: personnel.bkn@tirtamahakam.com, lukman_muslim86@yahoo.com

Demikian artikel tentang lowongan kerja yang berada diwilayah kota Samarinda dan sekitarnya khususnya yang ada di PT. Tirta Mahakam Resources Tbk. Bagi anda yang berminat silahkan mendaftar segera. Jika kurang berminat anda dapat melihat lowongan kerja lainnya yang ada di blog ini.

Sumber : www.tirtamahakam.com
Semoga artikel ini dapat berguna bagi anda sebagai penyampai informasi tentang lowongan pekerjaan. Terima kasih telah berkunjung ke blog ini.

Subscribe to receive free email updates:

0 Response to "Lowongan Kerja Terbaru 2016 PT. Tirta Mahakam Resources"

Post a Comment